Kebakaran mengerikan di sebuah diskotik/night club The Lame House Night Club di Perm Russia menewaskan 112 orang. Kebakaran bermula saat sebuah kembang api yang berada di ruangan dinyalakan dan menyambar langit-langit yang terbuat dari kayu dan jerami. Api segera menyambar cepat dan asap beracun memenuhi ruangan. Bahan yang terbuat dari plastik meleleh dan mengenai sejumlah orang.

Pengunjung pun berdesakan menuju satu-satunya pintu keluar. Akibatnya ratusan orang yang berada di dalam ruangan tewas mengenaskan. Kebanyakan korban akibat luka bakar dan menghirup gas karbonmonoksida.

Anda dapat membayangkan, nightclub berkapasitas 300 orang itu hanya memiliki satu pintu saja.

Pemilik diskotik tersebut, Anatoly Zak dan Svetlana Yefremova telah ditangkap dan keduanya terancam hukuman penjara hingga 7 tahun. Empat tersangka lain juga ditangkap akibat tragedi ini. Mereka dituduh lalai membiarkan sebuah kembang api berdaya pancar tinggi dinyalakan di dalam ruangan tertutup (lihat rekonstruksi animasi pada video ke 2). Padahal kembang api model serupa biasanya dinyalakan di arena terbuka karena daya pancar percikan apinya dapat mencapai 5 meter lebih.

Menanggapi tragedi maut ini, Presiden Rusia Medvedev mengutuk keras pemilik klub yang mengabaikan standar keselamatan sambil menuduhnya tidak memiliki otak dan hati nurani. Dia memerintahkan agar mereka yang menjalankan klub dihukum berat atas kelalaiannya.


0 comments:

Post a Comment

Blog Archive

125x125= Rp. 35.000/month

www.smartbacklink.net/ www.smartbacklink.net/